OtoRace.id - Hari ini (27-28/4) di seri pertama Yamaha Cup Race (YCR) Boyolali, Jateng bebarengan dengan seri kedua ARRC Australia.
Di Australia kali ini, tidak ada kelas Underbone 150 (UB150) karena motor bebek tersebut tidak dijual di Australia.
Alhasil kelas UB150 baru akan digelar di seri ketiga ARRC di Buriram, Thailand.
Beberapa pembalap seperti Gupito Kresna dan Syahrul Amin pun ikut serta di YCR Boyolali.
(Baca Juga : Kimi Raikkonen Kesal Dengan Kejadian Tutup Saluran Air di F1 Azerbaijan 2019)
"Sekalian isi waktu luang, hitung-hitung sebagai latihan untuk persiapan seri ketiga," ucap Gupito.
"Makanya Yamaha MX-King saya bentuknya dimiripin sama motor UB150, masih ada lampunya," tambah pembalap Yamaha Oryza itu.
Gupito turun di kelas YCR1 (Underbone 150 Tune Up Seeded), pun dengan Syahrul Amin.
Kedua pembalap SND Factory Racing di ARRC itu punya alasan yang sama.
(Baca Juga : Hasil Race 1 AP250 ARRC Australia: A.M Fadly Juara, Indonesia Raya Berkumandang di Negeri Kanguru)
Kecuali satu rekan setim mereka, Wawan Wello yang tidak ikut serta karena memilih untuk menjaga kondisi fisik.
Sebab fokus Wello adalah di Asia dan jika cederanya kambuh, akan berisiko pada kariernya.
Wahyu Aji Trilaksana tidak ikut karena timnya di kancah nasional, Yamaha HDS Racing Team tidak berfokus pada balap motor bebek.
Sama dengan Agung Didu yang setim dengan Wahyu Aji di kancah nasional.