Marc Marquez Siap Hadapi Gempuran Pembalap Tuan Rumah di MotoGP Italia 2019

Eka Budhiansyah - Jumat, 31 Mei 2019 | 07:15 WIB

Marc Marquez optimis hadapi MotoGP Italia 2019 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Nampaknya Marc Marquez siap menghadapi gempuran dari para pembalap tuan rumah di MotoGP Italia yang pentas di sirkuit Mugello pekan ini (2/6).

Itu karena menurut Marc Marquez, Honda terus berkembang sejak seri pertama di Qatar hingga seri kelima di Le Mans alias MotoGP Prancis.

Dengan itu, Marc Marquez pun tiba di Mugello dengan perasaan yang bagus.

Termasuk juga untuk membalap dengan Honda RC213V miliknya di sesi race nanti.

(Baca Juga: Jadwal Balap dan Link Live Streaming MotoGP Italia 2019. Obsesi Para Pembalap)

"Kami tahu di Mugello adalah sirkuit di mana kami kesulitan di masa lalu, tetapi dengan hasil yang baik," ungkap Marquez di sesi jumpa pers MotoGP Italia (30/5).

"Tahun lalu tidaklah buruk, kami punya kecepatan tapi sayang kami crash saat balap. Kami akan cek tahun ini, kami punya basis data, motor lain, mesin berbeda, dan ini harusnya lebih baik," tambah Juara Dunia 7 kali itu.

Memang, tahun lalu dirinya hanya finish di posisi 16 di Mugello dan tak mendapatkan poin.

Namun, dengan komposisi 'senjata' baru itu, Marquez pun berharap kalau hasil balap di MotoGP Italia ini akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

(Baca Juga: Siapa Rookie yang Paling Berpeluang Sukses di MotoGP Italia?)

"Kami tahu kalau di sini (kemenangan) sangat penting bagi Ducati, bagi para pembalap Italia dan mereka akan berusaha untuk memenangkan lomba," tutup Marc Marquez.

Prestasi terbaik Marquez di MotoGP Italia adalah ketika dirinya memenangkan balap tahun 2014.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Marc Marquez memilih Fernando Alonso untuk menjadi rekan setim jika ia menjadi pembalap F1. Ini alasannya mengapa Marquez memilih Alpnso menjadi rekan setimnya - Berita selengkapnya klik otorace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #rins42 #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #pedrosa #danipedrosa26 #pedrosa26 #jl99 #jl99???? #marcosimoncelli #marcosimoncelli58????

A post shared by Otorace.id (@otorace.id) on