Juara MotoGP Belanda, Maverick Vinales: Kami Ingin Menikmati Momen Ini

Eka Budhiansyah - Senin, 1 Juli 2019 | 18:08 WIB

Maverick Vinales sangat emosional dengan kemenangan di MotoGP Belanda 2019 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Maverick Vinales mampu menjadi pemenang seri MotoGP Belanda (30/6).

Pencapaian ini menjadi emosional bagi Maverick Vinales lantaran sudah 9 seri MotoGP dilalui tanpa menggapai podium tertinggi.

Malah tak hanya bagi Maverick Vinales saja, tetapi bagi Yamaha juga lantaran kemenangan terakhir di raihnya di MotoGP Australia bersama Vinales.

"Kami ingin menikmati momen ini (kemenangan), tetapi kami tahu momen ini adalah sekarang dan kami butuh tetap bekerja dengan mental yang sama ketika kami datang ke sini dari Montmelo (Barcelona)," aku Vinales.

(Baca Juga: Fabio Quartararo Ungkap Kenapa Motornya Sering Goyang Dumang di Balapan MotoGP Belanda)

Sebenarnya, keyakinan Vinales untuk menang dan mempersembahkan kemenangan bagi Yamaha sudah kuat dari MotoGP Barcelona di sirkuit Catalunya.

Namun sayang, kecelakaan yang dialami bersama Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi serta Andrea Dovizioso membuatnya tak bisa menyelesaikan lomba.

Bahkan, ketika itu Vinales pun diliputi emosi yang tinggi terhadap Lorenzo yang menyebabkan dirinya terjatuh.

"Montmelo adalah race di mana saya pikir saya bisa bertarung untuk kemenangan dan selama pekan tersebut saya bekerja layaknya di sini," jelas Vinales.

(Baca Juga: Marc Marquez Akui Target di MotoGP Belanda Bukan Juara, Tapi Ini)

"Saya merasa motor sangat siap untuk dicoba menyerang untuk posisi pertama," tutup Vinales.

Wah, pantas Vinales sangat marah kepada Lorenzo.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Vinales menyangkal kalau Lorenzo sudah ke garasi Yamaha untuk meminta maaf. - Berita selengkapnya klik otorace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #rins42 #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #pedrosa #danipedrosa26 #pedrosa26 #jl99 #jl99???? #marcosimoncelli #francomorbidelli

A post shared by Otorace.id (@otorace.id) on