OtoRace.id - F1 Jepang akan digelar di sirkuit Suzuka akhir pekan ini (11-13/10).
Saat ini, Jepang sedang memasuki musim gugur dan menuju musim dingin.
Ada beberapa hal yang mempengaruhi cuaca di negeri asal Samurai tersebut.
Kemarau di sana dikenal dengan curah hujan yang sangat rendah, namun saat mendekati musim dingin akan lebih sering hujan.
(Baca Juga: Sirkuit BSD City Grand Prix Memenuhi Syarat Spesifikasi Sirkuit Formula E)
Tak pelak pada F1 Jepang nanti diprediksi akan ada Taifun atau badai besar yang mengampiri sirkuit Suzuka.
Hal ini diperkuat dengan prediksi dari Steffen Dietz, Direktur Meterologi F1 yang mengatahan akan ada badai besar di hari Sabtu.
Ia meminta pihak penyelenggara agar siap dalam segala situasi, termasuk dalam pergeseran jadwal kualifikasi.
Hujan dan badai besar akan mempersulit balapan di sirkuit sepanjang 5,8 km itu.
(Baca Juga: Fabio Quartararo Siap Menantang Marc Marquez , Demi Juara Dunia MotoGP)
Layout sirkuit yang naik dan turun, dengan dua spoon corner membuat mobil butuh daya cengkeram yang optimal.
Jika tidak, maka akan riskan kecelakaan.