OtoRace.id - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jakarta mendapatkan dukungan langsung dari IMI Pusat dan Pempric DKI Jakarta untuk membangun sirkuit off-road.
Sirkuit off-road itu berlokasi di tanah reklamasi yang berada di Teluk Jakarta, Ancol, Jakpus.
Pada awalnya, lahan kosong ini ingin digunakan untuk Kejurnas Speed Off-road dan Kejurnas Sprint Reli pada bulan Desember.
Namun sudah dekat dengan penghujung tahun, tidak ada kabar lanjutan mengenai perampungan sirkuit dari kedua ajang garuk tanah tersebut.
(Baca Juga: Lho-lho, Kepala Mekaniknya Sebut Maverick Vinales Akan Lebih Kuat Kalau ke Honda)
"Kita harus nunggu approve dari APBD DKI Jakarta dulu nih, ya dong, kan itu lahan punya DKI, jadi harus ada persetujuan dari pak Anies Baswedan (Gubernur DKI Jakarta)," kata Rifat Sungkar, Ketua Komisi Reli IMI Pusat.
"Nah kalau APBD DKI Jakarta sudah resmi dianggarkan, jadi sirkuitnya bisa mulai dibentuk pas bulan Januari nanti," Rifat Sungkar menambahkan.
"Sirkuit lebih cepat dibangun, event Kejurnas juga bisa digelar lebih awal dong," sambungnya.
Kejurnas Speed Off-road dan Kejurnas Sprint Reli tetap akan menjadi prioritas utama untuk sirkuit off-road Ancol itu.
(Baca Juga: Dibandingkan dengan Marc Marquez, Alex Marquez Siap Terima Beban Berat Menjadi Pembalap Repsol Honda)
Setelah itu baru akan dilakukan layout ulang untuk kompetisi MXGP Jakarta yang dijadwalkan pada akhir Juni 2020.
Karena tanah reklamasi di ujung Teluk Jakarta, jelas pemandangan pantai akan langsung disuguhkan semisal ada ajang balap garuk tanah di sana.