Jangan Sampai Telat, Ducati MotoGP Akan Pamer Livery MotoGP 2020 Dini Hari Ini!

Didit Abdillah - Kamis, 23 Januari 2020 | 20:14 WIB

Duo Ducati Team dengan livery baru akan dipamerkan malam ini (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Ducati Team akan menjadi tim pertama yang memamerkan livery dan mempresentasikan targetnya di MotoGP 2020

Digelar di Bologna, Italia, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci akan mengenalkan warna dan motor baru Ducati malam ini, pukul 20.00 waktu Italia atau pukul 02.00 WIB (24/1) dini hari. 

Sudah jadi tradisi bagi Ducati Team mempresentasikan dan mengenalkan livery terbarunya di kampung halamannya, Bologna. 

Jika dilihat dari siluet yang dipamerkan pada sosial media Ducati, tidak banyak ubahan dari segi aerodinamika. 

(Baca Juga: Selain Seamless Gearbox, Ini Penyebab Pergantian Gigi Motor MotoGP Halus Banget)

'Salad Box' yang ada di bagian belakang pun punya bentuk yang tidak jauh beda dengan tahun lalu. 

Meskipun wujud asli Ducati Desmosedici GP20 baru akan terlihat pada tes pramusim di sirkuit Sepang, Malaysia (7-9/2) mendatang. 

Hal yang bikin penasaran lainnya adalah warna dan sponsor utama Ducati Team tahun ini. 

Perusahaan rokok, Philip Morris yang mengusung jargon 'Mission Winnow' kerap mengalami masalah regulasi di MotoGP 2019.

Sehingga tahun ini bisa saja menggunakan warna dan nama baru. 

(Baca Juga: Honda CBR1000RR-R WSBK Pakai Teknologi Honda Sonic dan Honda RC213V, Kok Gitu?)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

2020 Ducati Team Presentation: Follow the Live Stream on our social media channels and on the new @ducaticorse page, today from 8:00 PM (CET). #DucatiTeam #ForzaDucati

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ducati Motor Holding (@ducati) pada