Tinggal Menunggu Waktu, Begini Livery Yamaha YZR-M1 Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT?

Eka Budhiansyah - Senin, 11 Mei 2020 | 15:11 WIB

Rekaan livery motor MotoGP Yamaha YZR-M1 Valentino Rossi di tim Petronas Yamaha SRT (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Valentino Rossi memastikan kalau dirinya akan tetap berlaga di ajang MotoGP 2021.

Tentunya Rossi pun akan mengambil pilihan yang diberikan Yamaha yaitu bergabung dengan tim satelit, lantaran posisinya di tim pabrikan sudah diberikan kepada Fabio Quartararo.

Kabar mengenai pembicaraan antara manajemen Valentino Rossi dengan tim Petronas Yamaha SRT pun sudah terjadi.

Tinggal menunggu waktu saja kesepakatan antara kontrak Valentino Rossi dan Petronas Yamaha SRT dalam waktu dekat.

Baca Juga: Selangkah Lagi Kontrak Valentino Rossi dan Petronas Yamaha SRT

Twitter/BoxOfficialVR46
Begini loh tampilan Valentino Rossi ketika membalap dengan Yamaha YZR-M1 di tim Petronas Yamaha SRT

Namun menjadi menarik, meski belum resmi kabar kontrak Rossi dan tim asal Malaysia itu, tapi di media sosial sudah beredar tampilan motor milik juara dunia sembilan kali ini untuk musim MotoGP 2021.

Layaknya tim yang disponsori pelumas mesin asal Malaysia ini, warna hijau mendominasi tampilan YZR-M1 Rossi nantinya.

Tentunya, dengan warna kuning dengan nomor 46 dibagian depan yang identik dengan nomor start The Doctor.

Tapi tentunya, ini baru sekadar rekaan digital yang dilakukan dan beredar di media sosial loh.

Baca Juga: Deretan Motor yang Antarkan Valentino Rossi Meraih 9 Gelar Juara Dunia

Soalnya ketika Valentino Rossi masuk ke tim Petronas Yamaha SRT, bisa saja dirinya akan membawa sponsor lainnya ke tim yang dipimpin Razlan Razali itu.

Jadi, livery ini bisa saja berubah nantinya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Coba cek lagi Bosss... Udah masuk belum WA dari Valentino Rossi Bos..?? Hehehee... - Simak berita selengkapnya di website OtoRace.id dan tonton video seputar balap di YouTube Oto Race (Klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #pertronasyamahasrt #motorplus #gridoto #otorace #otoraceid #dirumahaja #stayathome #berbagicerita

Sebuah kiriman dibagikan oleh Otorace (@otorace.1d) pada