Bawa Ferrari Makin Terpuruk, Mattia Binotto Dikabarkan Akan Segera Dipecat

Didit Abdillah - Minggu, 7 Maret 2021 | 14:00 WIB

Bos tim Ferrari, Mattia Binotto dikabarkan akan dipecat dalam waktu dekat. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - F1 2020 adalah musim terburuk bagi Scuderia Ferrari F1 Team di era mesin V16 Turbo. 

Tim asal Maranelo, Italia ini sama sekali tidak meraih kemenangan semusim dan hanya meraih 3 podium kala mengandalkan Sebastian Vettel dan Charles Leclerc. 

Kini Scuderia Ferrari F1 Team menduetkan dua pembalap muda berbagai, Charles Leclerc dan Carlos Sainz Jr kala Sebastian Vettel hijrah ke Aston Martin F1 Team. 

Namun dari segi teknis, tidak akan ada perubahan signifikan dari mesin dan aerodinamika mobil Ferrari tahun ini. 

Baca Juga: Haram Bagi Nikita Mazepin Bawa Bendera Rusia di F1, Itu Juga Alasan Ubahan Besar Livery HAAS F1 Team

Tak pelak, performa Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc tahun ini akan kembali dipertanyakan. 

Apalagi jika mereka masih ditukangi Mattia Binotto, pria yang menjabat sebagai Pimpinan Scuderia Ferrari F1 Team sejak musim 2019. 

Sejak saat itu juga tim berlogo Kuda Jingkrak ini mengalami penurunan performa, sehingga muncul opini kalau Matia Binotto tidak becus memimpin Scuderia Ferrari F1 Team. 

Dilansir dari The Sport Rush, Mattia Binotto dikabarkan akan segera dipecat oleh Ferrari Holding Corporation. 

Baca Juga: Resmi Perkenalkan Charles Leclerc dan Carlos Sainz, Ini Misi Tim Ferrari di Formula 1 2021