WSBK dan MotoGP Indonesia Terancam Tidak Bisa Digelar, Padahal Baru Resmikan Nama Sirkuit

Eka Budhiansyah - Jumat, 8 Oktober 2021 | 15:34 WIB

Sirkuit Mandalika terancam tak bisa pentas WSBK dan MotoGP Indonesia terkait sanksi dari WADA (Eka Budhiansyah - )

Asia Talent Cup akan dipentas di awal November dan gelaran WorldSBK alias WSBK Indonesia akan dipentas 19-21 November 2021.

Dengan adanya sanksi atau pernyataan dari WADA ini, tentu membuat tanda tanya bagi jalannya WSBK Indonesia dan juga MotoGP Indonesia yang menjadi tujuan dari dibangunnya sirkuit Mandalika.

Tidak hanya itu saja, WADA dalam hal ini juga memberi sanksi kalau perwakilan dari tiga negara juga tidak memenuhi syarat untuk duduk sebagai anggota dewan di komite.

Hal tersebut berlaku sampai negara tersebut dipulihkan atau untuk jangka waktu satu tahun, mana yang lebih lama.

WADA mengizinkan atlet dari tiga negara tersebut untuk bersaing di kejuaraan regional, kontinental dan dunia tetapi bendera nasional mereka tidak akan dikibarkan selain di Olimpiade.

Wah, tunggu komentar dari pihak MGPA (Mandalika Grand Prix Association) dan juga Kemenpora ya.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Lancarkan Provokasi, Sebut Fabio Quartararo Tertekan Soal Perebutan Gelar Juara MotoGP 2021