Dilarang Istri, Bos Yamaha Indonesia Berniat Berhenti Balap

Didit Abdillah - Kamis, 16 Desember 2021 | 12:36 WIB

Minoru Morimoto sudah berusia 61 tahun dan masih punya hasrat balap yang tinggi, meski sudah dilarang istri. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Sosok Minoru Morimoto memang sudah cukup dikenal di kancah sepeda motor.

Beliau adalah Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang juga mantan pembalap WSBK.

Meski sudah punya jabatan tinggi di YIMM, Minoru Morimoto tetap ikut berkompetisi untuk sekadar hobi.

Tak heran kalau ia masih berlomba di Yamaha Sunday Race dan Yamaha Endurance Festival setiap tahunnya.

Namun pada saat ditemui di Sirkuit Sentul, Jabar (16/12), Minoru Morimoto mengaku akan berhenti berkompetisi.

Baca Juga: Punya Stok Terbatas, Ini Pembalap Paling Boros Mesin di MotoGP 2021

"Saya rasa Yamaha Endurance Festival pekan ini (18-19/12) jadi balapan terakhir saya karena dilarang istri," seloroh Minoru Morimoto.

"Kata dia 'papah sudah tua, tidak usah balap-balap lagi', tapi saya tetap balapan," lanjutnya.

Pada akhir pekan ini di Yamaha Endurance Festival Minoru Morimoto akan menggunakan Yamaha R15 V3.

Motor yang sudah ia gunakan pada Yamaha Endurance Festival tahun 2019.

Baca Juga: Selain Red Bull Rookies Cup, Fadillah Arbi Gantikan Mario Aji di FIM CEV Moto3 2022

Baca Juga: Demi Bangkit di MotoGP 2022, Joan Mir Rela Waktu Liburannya Terpangkas

"Tak sabar untuk pakai All New Yamaha R15 ini di sirkuit, semoga istri saya masih mengizinkan tahun depan," tutur Morimoto-San.

"Soalnya motor ini mudah dikendarai dan top speednya cukup bagus. Cocok untuk balapan," tambahnya.

All New Yamaha R15 juga akan digunakan pada Kejurnas Sport 150 dan Yamaha Sunday Race 2022.

Kini sedang didistribusikan pada setiap tim untuk mulai dilakukan riset sebelum benar-benar siap kompetisi.

Baca Juga: Max Verstappen Maklumi Kekecewaan Lewis Hamilton Gagal Rebut Juara Dunia F1 Kedelapan