Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kepuasan Dirasakan Ferrari di Balapan Pembuka Paruh Musim Kedua

Didit Abdillah - Sabtu, 31 Agustus 2019 | 18:00 WIB
Charles Leclerc jadi pembalap tercepat sepanjang hari jumat di sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia (30/8)
Planet F1
Charles Leclerc jadi pembalap tercepat sepanjang hari jumat di sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia (30/8)

OtoRace.id - F1 Belgia yang digelar di sirkuit Spa-Francorchamps menjadi awal yang menyenangkan bagi skuat Scuderia Ferrari F1 Team

Bagaimana tidak, kedua pembalapnya, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc mendominasi sesi latihan pertama dan kedua (30/8). 

Kedua pembalap ini terus bercokol di dua posisi teratas, meski Charles leclerc yang paling signifikan dalam catatan waktu. 

Pembalap muda asal Monako itu menorehkan 1;44,123 dan unggul setengah detik lebih dari Sebastian Vettel. 

(Baca Juga: YZR-M1 Lebih Menjanjikan Hingga Akhir Musim? Begini Kata Valentino Rossi dari Tes MotoGP Misano)

"Setelah saya mencoba ritme untuk kualifikasi, ini sangat cepat dan positif," kata Charles Leclerc dikutip dari PlanetF1. 

"Tapi ritme untuk balapan masih sedikit lambat, sehingga masih butuh penyesuaian," sambungnya. 

Masalah pengereman memang menjadi momok bagi tim riset Scuderia Ferrari F1 Team. 

Meski cukup bagus sepanjang latihan, Leclerc dan Vettel tak ingin data yang ia dapat sebagai hasil maksimal untuk balapan. 

(Baca Juga: Hasil Tes MotoGP Misano Hari 2 (Final): Fabio Quartararo Tercepat, Valentino Rossi Menjanjikan)

"Saya yakin para pembalap Mercedes (Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas) bisa mengejar ketertinggalan," ucap Leclerc. 

"Masalah pengereman itu harus bisa kami atas jika ingin tetap dalam performa yang bagus," pungkasnya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa