Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Belum Mulai Musim 2020, Valentino Rossi Sudah Puji Kepala Mekanik Barunya

Didit Abdillah - Rabu, 18 Desember 2019 | 18:35 WIB
David Munoz (kiri) jadi pertaruhan baru Valentino Rossi untuk MotoGP 2020
GP One
David Munoz (kiri) jadi pertaruhan baru Valentino Rossi untuk MotoGP 2020

OtoRace.id - Penggantian crew chief atau kepala mekanik tim Valentino Rossi dai Silvano Galbusera ke David Munoz memang menjadi pertaruhan barunya. 

Valentino Rossi berharap David Munoz yang masih muda bisa memberikan warna baru dalam perkembangan Yamaha YZR-M1 yang ia besut. 

Sebab, David Munoz lah orang penting yang membawa SKY Racing Team VR46 meraih gelar juara dunia pembalap pada Moto2 2018, lewat Francesco Bagnaia. 

"David Munoz itu masih muda dan sangat penting dalam ide-ide segar yang akan ia keluarkan," kata Valentino Rossi dikutip dari Crash.Net. 

(Baca Juga: Marc Marquez Jadi Tamu Kehormatan di Laga El Classico Barcelona vs Real Madrid)

"Ia memang masih banyak kesulitan untuk mempelajari Yamaha YZR-M1 dan juga motor di MotoGP, tetapi dia adalah orang yang cepat belajar dan beradaptasi," lanjutnya. 

Pada tes pramusim di sirkuit Valencia dan Spanyol, The Doctor mendapatkan hal yang positif. 

Ia terus berada di lima besar dan menjadi bekal baik bagi tes di Sepang, Malaysia pada (7-9/2) mendatang. 

"Hasilnya cukup baik bagi perkembangan motor sejauh ini (di bawah pantauan David Munoz). Tes di Malaysia akan membawa hasil yang menentukan lebih jauh untuk 2020," tutup Rossi. 

(Baca Juga: Mewah Layaknya Hotel Bintang Lima, Begini Penampakan Motorhome Marc Marquez dan Alex Marquez)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa