Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Ceko 2020

Valentino Rossi Hanya Mampu Berada di Posisi 12 Tercepat Sesi FP2 MotoGP Ceko 2020, Begini Alasannya

Eka Budhiansyah - Sabtu, 8 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Valentino Rossi harus puas di posisi 12 FP2 MotoGP Ceko 2020 (7/8).
MotoGP
Valentino Rossi harus puas di posisi 12 FP2 MotoGP Ceko 2020 (7/8).

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Ceko 2020: Fabio Quartararo Kian Perkasa, Valentino Rossi Terancam Tak Lolos Q2

"Kami perlu menggunakan FP3 besok pagi untuk mendapatkan tempat di 10 besar dan masuk ke Q2," bilang juara dunia sembilan kali itu.

Rossi menatap optimis sesi FP3 lantaran menurutnya di MotoGP semuanya berubah dari satu sesi latihan ke sesi latihan lainnya.

"Ini baru hari Jumat. Seperti biasa ada banyak pembalap dan motor berbeda yang sangat kuat, tetapi kecepatan saya juga tidak terlalu buruk. Kami harus bekerja di beberapa area untuk lebih meningkatkan, tetapi kami cukup bagus," jelas Rossi.

Dalam sesi latihan bebas kedua alias FP2 MotoGP Ceko 2020 ini tergolong ketat.

Pasalnya 13 pembalap hanya terpisakan hingga kurang dari satu detik.

Jika di posisi puncak adalah Fabio Quartararo dengan raihan bestlap 1;56,502 detik, maka di posisi 13 ada Alex Rins dengan selisih waktu lebih lambat 0,852 detik.

Valentino Rossi terpaut 0,852 detik dari Fabio Quartararo di posisi pucak FP2 MotoGP Ceko 2020 (7/8)
MotoGP
Valentino Rossi terpaut 0,852 detik dari Fabio Quartararo di posisi pucak FP2 MotoGP Ceko 2020 (7/8)

Baca Juga: Jika Menang di MotoGP Ceko 2020, Fabio QuaBaca Juga: Hasil FP2 WorldSBK Portugal 2020: Loris Baz Tercepat, Kalahkan Toprak Razgatlioglurtararo Bisa Samakan Rekor Legenda MotoGP Yamaha

Oh ya! Alasan Rossi mengenai lintasan yang bumpy, juga dibenarkan oleh Massimo Meregalli selaku direktur tim Monster Energy Yamaha MotoGP.

"Aspal di sini cukup bergelombang dan tidak ada grip tepi, yang menjadi tantangan bagi kami, karena kecepatan menikung yang tinggi biasanya merupakan keahlian kami," timpal Meregalli.

Valentino memang sedang fokus membenahi degradasi ban belakang, karena balapan 21 lap di hari Minggu nanti akan menjadi tantangan dan ada banyak pilihan ban untuk kita pertimbangkan," pungkas pria asal Italia ini.

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : yamaha-racing.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa