OtoRace.id - Terungkap kabar mengejutkan dari paddock MotoGP Stiria 2020 tentang kabar kontrak Valentino Rossi di MotoGP 2021.
Simon Crafar, mantan pembalap MotoGP yang kini menjadi reporter MotoGP berbincang-bincang dengan Lin Jarviz, Yamaha MotoGP Director.
Dalam obrolan itu, Simon menanyakan tentang mengapa Yamaha menarik mundur permintaan buka segel mesin untuk mengganti klep yang disinyalir menjadi masalah mesin di dua seri awal MotoGP 2020.
Namun setelah itu, ada juga pertanyaan tentang kontrak Valentino Rossi kapan akan diumumkam, apakah di MotoGP San Marino 2020?
"Ini proses yang rumit, karena melibatkan pihak ketiga," ungkap Lin Jarvis langsung dari Pit Yamaha pada sesi Warm-Up MotoGP Stiria 2020.
"Jadi kontrak ini, pastinya Valentino Rossi akan menjalin kontrak dengan Yamaha, tapi dia akan ditempatkan di Petronas Yamaha SRT," tambah Lin Jarvis.
Nah, ternyata ini yang membuat lama, lantaran ternyata kontrak Valentino Rossi itu adalah dengan Yamaha langsung, namun ditempatkan di tim Petronas Yamaha SRT selaku tim satelit Yamaha.
Sehingga, yang dimaksud dengan pihak ketiga oleh Lin Jarvis adalah Petronas Yamaha SRT.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR