Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Indonesia 2022

Sebanyak 5 Layar Lebar Siap Manjakan Penonton MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika

Nur Pramudito - Selasa, 15 Maret 2022 | 06:35 WIB
Bakal ada lima layar besar untuk menyemarakkan balapan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika
Youtube/Jhony ahmad Ch
Bakal ada lima layar besar untuk menyemarakkan balapan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika

OtoRace.id - MotoGP Indonesia 2022 alias MotoGP Mandalika akan digelar pada 18-20 Maret.

Penggemar balap motor yang sudah membeli tiket MotoGP Indonesia 2022 secara langsung bakal lega dengan akan hadirnya 5 giant screen alias layar lebar di tribun penonton.

Meski duduk langsung di tribun Sirkuit Mandalika, tapi para penonton tidak akan kehilangan momen keseruan aksi pembalap di MotoGP Mandalika.

Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandhi Satria membeberkan, pihaknya akan menempatkan giant screen untuk nonton MotoGP Mandalika bagi penonton di sirkuit.

Bakal ada 5 layar lebar untuk menyemarakkan balapan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika.

"Setahu saya meeting empat hari lalu akan ada lima layar besar yang terpasang," kata Priandhi Satria dikutip Otorace.id dari TribunLombok.

"Jadi penonton yang datang semakin dimanjakan dengan adanya giant screen ini untuk nonton MotoGP Mandalika," sambungnya

Jika tak mengalami perubahan, ada 2 titik yang akan dipasangi layar lebar.

Titik pertama ialah di area inner sirkuit dan kedua di depan grandstand.

Baca Juga: Malaysia Kirim 10 Marshal dari Sirkuit Sepang Untuk Demi Bantu MotoGP Indonesia 2022

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : TribunLombok.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa