Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Jerman 2022

Dinyatakan Fit oleh Dokter, Alex Rins Boleh Tampil di MotoGP Jerman 2022

Nur Pramudito - Jumat, 17 Juni 2022 | 06:00 WIB
Dapat Lampu Hijau dari tim dokter setelah dinyatakan fit, Alex Rins boleh tampil di balapan MotoGP Jerman 2022
Twitter/SuzukiMotoGP
Dapat Lampu Hijau dari tim dokter setelah dinyatakan fit, Alex Rins boleh tampil di balapan MotoGP Jerman 2022

OtoRace.id - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins boleh tampil di MotoGP Jerman 2022 setelah dinyatakan fit.

Tim dokter telah memberikan lampu hijau setelah Alex Rins mengalami kecelakaan pada MotoGP Catalan 2022.

Seperti diketahui bersama, Alex Rins terlibat kecelakaan hebat dengan Takaaki Nakagami (LCR Honda), dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Kecelakaan itu berawal dari manuver agresif yang dilakukan Takaaki Nakagami, setelah akhirnya menyenggol Alex Rins dan Francesco Bagnaia.

Usai kecelakaan, Alex Rins dan Francesco Bagnaia mampu bangkit dari jatuhnya.

Namun demikian, Rins akhirnya dikonfirmasi mengalami patah tulang tangan kiri akibat dari insiden tersebut.

Pembalap asal Spanyol itu akhirnya kembali gagal finis.

Walau begitu, kondisi Rins saat ini semakin membaik usai menjalani pemulihan selama seminggu penuh.

Rekan setim Joan Mir itu akhirnya mendapatkan kabar baik dari tim dokter untuk tampil di Sirkuit Sachsenring.

Baca Juga: Sirkuit Sachsenring Cocok dengan Karakter Motor Suzuki, Joan Mir Yakin Bisa Melesat di MotoGP Jerman 2022

Tapi Alex Rins masih harus menjalani pemeriksaan resmi terakhir yang akan dilakukan oleh Dr. Angel Charte selaku Direktur Medis MotoGP.

Melalui Twitter Suzuki Ecstar, Rins dinyatakan fit setelah menjalani pemeriksaan oleh Dr. Angel Charte.

"Alex telah bekerja keras saat pemulihan dan sekarang telah dinyatakan fit oleh dokter Sirkuit untuk ikut balapan akhir pekan ini. Kami ada di belakangmu kawan," tulis Suzuki Ecstar.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Twitter/suzukimotogp

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa