Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Belanda 2022

Gagal Finis di MotoGP Belanda 2022, Fabio Quartararo Akui Salah Senggol Aleix Espargaro

Nur Pramudito - Senin, 27 Juni 2022 | 18:15 WIB
Fabio Quartararo akui salah senggol Aleix Espargaro di MotoGP Belanda 2022
MotoGP
Fabio Quartararo akui salah senggol Aleix Espargaro di MotoGP Belanda 2022

"Sebuah hari untuk dilupakan. Saya membuat kesalahan seperti rookie," kata Quartararo dikutip OtoRace.id dari laman resmi Yamaha MotoGP.

"Saya menyerang di tikungan 5 seolah-olah itu adalah tikungan terakhir dari lap terakhir. Itu sepenuhnya kesalahan saya," terangnya.

Lebih lanjut, Quartararo meminta maaf kepada Aprilia dan Aleix Espargaro.

"Saya minta maaf kepada Aprilia dan Aleix karena membuatnya keluar lintasan. Itu adalah insiden balap," terangnya.

"Strateginya adalah saya gaspol kalau di depan dan tidak membuat kesalahan saat di belakang. Tap saya malah melakukan sebaliknya," ungkap Quartararo.

"Bukan sesuatu yang akan saya lakukan dengan sengaja. Itu hanya kesalahan bodoh," pungkasnya.

Sementara itu, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) keluar sebagai pemenang.

Dia dibuntuti oleh Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) dan Maverick Vinales (Aprilia Racing).

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Yamahamotogp.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa