Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2022

Hadapi Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia Belum Butuh Bantuan Psikolog di MotoGP 2022

Nur Pramudito - Minggu, 17 Juli 2022 | 12:25 WIB
Hadapi Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia menegaskan masih bisa mengendalikan diri sendiri dan belum ingin menemui psikolog di MotoGP 2022
MotoGP
Hadapi Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia menegaskan masih bisa mengendalikan diri sendiri dan belum ingin menemui psikolog di MotoGP 2022

Ia juga menegaskan masih belum membutuhkan bantuan psikolog untuk membantunya dalam menemukan solusi.

Pemuda berusia 25 tahun itu mengaku masih bisa menemukan jawaban atas berbagai problem yang dihadapinya.

"Anda harus bekerja pada diri sendiri. Anda harus melihat diri sendiri di cermin dan Anda harus memahami kekurangan Anda," kata Bagnaia dikutip OtoRace.id dari Speedweek.

"Belakangan ini saya berpikir bahwa saya selalu merasa kuat. Namun kemudian saya berkata pada diri sendiri, 'Apakah saya benar-benar memikirkannya sebelumnya?'," tambah pembalap kelahiran 14 Januari 1997 ini.

"Saya merasa masih harus belajar, mungkin saya harus mendiskusikan tentang itu. Pelatih saya tahu bagaimana mengelola itu dan begitu juga kekasih saya, dan tentu saja keluarga," jelas pembalap murid Valentino Rossi ini.

"Saya pikir 70 persen proses ini harus diatasi oleh diri saya sendiri, sisanya dibantu kekasih saya, keluarga dan tim," ungkapnya.

"Sekarang, saya tidak merasa membutuhkan bantuan psikolog. Tapi, jika ada masalah di masa depan yang tidak bisa saya selesaikan, saya tak mengesampingkan itu," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa