Hamilton Riding M1, Morbidelli Nyetir Mercedes F1. Akan Diusahakan!

Eka Budhiansyah - Jumat, 1 Maret 2019 | 12:00 WIB

Lewis Hamilton juga ingin jajal Yamaha YZR-M1 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Seperti sobat ketahui, di MotoGP 2019 ada juga beberapa tim yang disupport brand yang sama dengan di F1.

Sebut saja Mercedes AMG Petronas F1 dengan Petronas Yamaha SRT, lalu Aston Marin Red Bull Racing dengan Red Bull KTM.

Menariknya, bisa saja terjadi program promosi antar tim F1 dengan tim MotoGP untuk saling menjajal kendaraan.

Nah, kabarnya Lewis Hamilton yang juga suka riding pakai superbike, bisa menjajal Yamaha YZR-M1 milik tim Petronas Yamaha SRT.

(Baca Juga : Ducati Terpuruk di Tes MotoGP Qatar, Ini Alasannya Sesungguhnya)

Begitu juga sebaliknya, Franco Morbidelli bisa saja menjajal mobil F1 milik Lewis Hamilton.

Itu bisa terjadi, lantaran keduanya ditopang oleh sponsor yang sama, Petronas.

"Tunggu, akan ada, sedang diusahakan," ungkap Dato Razlan Razali, Team Principal Petronas Yamaha SRT kepada OtoRace.id ketika di Sepang, Malaysia beberapa waktu lalu.

Hal ini sedang diusahakan, lantaran program ini juga menarik untuk sponsor seperti Petronas.