Kondisi Ekstrem Cegah Dimas Ekky Pratama Maksimal di Tes Moto2 Qatar

Eka Budhiansyah - Sabtu, 2 Maret 2019 | 19:05 WIB

Dimas Ekky Pratama menjalani sesi tes pramusim Moto2 (Eka Budhiansyah - )

 

OtoRace.id - Dimas Ekky Pratama melanjutkan sesi tes Moto2 kedua yang berlangsung di sirkuit Losail, Qatar 1-3 Maret 2019.

Sayangnya, kondisi ekstrem justru harus dialami Dimas Ekky Pratama dan juga 30 rider lainnya.

Dimas Ekky Pratama dan pembalap lainnya harus menghadapi angin yang berhembus cukup kencang di trek.

Tentunya, kondisi ini agak berbeda dengan sesi tes Pramusim MotoGP yang berlangsung pekan sebelumnya.

(Baca Juga : Resmi! Akhirnya Aturan Baru Penalti di MotoGP Diberlakukan di 2019)

Namun dengan kondisi ini, catatan waktu terbaik dipegang oleh pembalap KTM Red Bull Ajo, Brad Binder.

Binder mampu mencetak waktu 1 menit 59,776 detik di sesi ketiga hari pertama.

Sedangkan dengan kondisi tersebut, Dimas Ekky harus hanya mampu mencetak waktu terbaik 2 menit 4,087 detik.

Ya, Dimas tertinggal sekitar 4,311 detik dari pembalap asal Afrika Selatan itu.