Eric 'Cargloss' Saputra: Sibuk Bagi Waktu Kuliah dan Balapan

Didit Abdillah - Kamis, 14 Maret 2019 | 21:00 WIB

Eric Saputra dahulukan balapan, baru kuliah dijalankan. (Didit Abdillah - )

Otorace.id - Eric Saputra memang diketahui sebagai pebisnis dari Cargloss Grup sebagai usaha keluarganya.

Ia kini juga menjadi Direktur dari outlet apparel Prime Gears.

Ditambah, ia kini makin aktif di dunia balap sebagai rider dan juga pemilik tim Cargloss Racetech RRS Mandiri Racing Team.

Awalnya ia hanya berkompetisi di kancah Supersport 600 dan Superbike.

(Baca Juga : Ungkapan Duka Cita Dari Bos-bos F1 Untuk Mengenang Charlie Whiting)

Sebab motor besar inilah awal baginya mengenal sepeda motor dan kompetisi balapnya.

Sampai setelah ia akrab dengan banyak pembalap seperti Reynalo Ratukore dan Wahyu Aji Trilaksana, maka mulai mencoba motor yang lebih ‘kecil’.

“Saya coba balapan dan latihan pakai (Yamaha) R25 dan (Yamaha) Jupiter MX-King, ternyata asyik juga yah. Ngeramein juga nih kelas ex-rider di Indoclub Championship pakai Yamaha F1ZR."

Balapan dan bisnis memang paling banyak menyita waktunya, sambil disambi ia mengambil S2 Bisnis di sebuah universitas swasta di Tangerang, Banten.

(Baca Juga : Sedih! Jelang F1 Australia, Race Director Legendaris F1 Ini Tutup Usia)