Hasil Kualifikasi 1 Moto2 CEV Repsol Estoril: Gerry Salim Tembus 10 Besar

Eka Budhiansyah - Sabtu, 6 April 2019 | 17:16 WIB

Gerry Salim di FIM CEV Repsol Estoril (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Gerry Salim pembalap Indonesia tengah melakukan debut pertamanya di ajang FIM CEV Repsol kelas Moto2.

Debut pertama Gerry Salim ini berlangsung di sirkuit Estoril, Portugal (6-7/4).

Sabtu ini (6/4), Gerry Salim melakukan sesi kualifikasi di sirkuit sepanjang 4,1 km tersebut.

Ada dua sesi kualifikasi yang akan dilakukan untuk ajang FIM CEV Repsol, sesi kualifikasi 1 (Q1) yang dilangsungkan pagi hari dan sesi kualifikasi 2 (Q2).

(Baca Juga : M. Fadli Imammudin Terus Tingkatkan Catatan Waktu di Ajang Balap Mobil)

Dari sesi Q1 yang dilangsungkan di pagi hari waktu setempat, Gerry Salim mampu menempati posisi 10 besar.

Catatan waktu yang dibuat pembalap tim Astra Honda Racing Team itu tembus 1 menit 59,911 detik.

Berada di posisi 10, Gerry Salim menjadi 10 pembalap yang berhasil tembus dibawah 2 menit.

Sedangkan 20 pembalap dari 33 pembalap lainnya, terlempar dari catatan waktu 2 menit.

(Baca Juga : Valentino Rossi Jadi Rekan Setim Marc Marquez di MotoGP? Ini Jawabnya!)