Hasil Lomba Moto2 Amerika: Thomas Luthi Pertama. Dimas Ekky Peningkatan Finish

Eka Budhiansyah - Senin, 15 April 2019 | 01:39 WIB

Thomas Luthi Juarai Moto2 Amerika 2019 (Eka Budhiansyah - )

(Baca Juga : Hasil Lomba WSSP300 Belanda: Punya Problem, Galang Hendra Masuk 20 Besar)

Luthi secara konsisten membuat catatan waktu di 2 menit 10 detik, sementara Alex dan Schrotter terkadang main di 2 menit 11 detik.

Maka itu, Luthi bisa membuat jarak hingga lebih dari tiga detik dari posisi 2. 

Schrotter juga coba mengambil posisi 2 dari Alex di 8 lap jelang finish, percobaan pertama di tikungan 12, membuat keduanya nyaris jatuh akibat bersenggolan dan barulah di tikungan 20 Schrotter bisa mengambil posisi 2.

4 lap terakhir menjadi pertarungan seru untuk memperebutkan podium tiga.

(Baca Juga : Hasil Race 2 WSBK Belanda: Alvaro Bautista Sebelas Kali Menang, Rea dan Van Der Mark Bersaing Ketat)

Posisi ini diperebutkan Alex, Luca Marini, Jorge Navaro dan Mattia Pasini.

Navaro yang memiliki ritme balap lebih cepat, akhirnya mampu menjadi tercepat ketiga.

"Menakjubkan kami harus bekerja lebih keras pekan ini dan tim bisa membuat kecepatan motor menjadi luar bisa. Terima kasih untuk semuanya, saya sangat senang," aku Tom Luthi di parc ferme Moto2 Amerika.

Sementara itu, Dimas Ekky mampu memperbaiki hasil finishnya dengan menyelesaikan lomba di urutan 22.

(Baca Juga : Halah...!! Valentino Rossi 'Latah' Ingin Spoiler Swingarm Mirip Ducati di Motornya)

Itu artinya, Dimas Ekky naik 8 peringkat jika dibandingkan dengan posisi start yang start dari grid ke-30.

Jika dibandingkan dengan dua seri awal, Dimas finish di posisi 24 di Qatar dan finish di posisi 23 di Argentina.

Congratz Dimas!

Berikut hasil lomba Moto2 Amerika 2019;

MotoGP
Hasil lomba Moto2 Amerika 2019