Target Besar! MotoGP Jerez Harus Jadi 'Come Back' Yamaha di Eropa

Didit Abdillah - Kamis, 2 Mei 2019 | 16:00 WIB

Maverick Vinales (kiri) dan Valentino Rossi punya pengalaman yang berbeda untuk balapan di sirkuit Jerez, Spanyol. (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP seri keempat akan kembali ke zona Eropa akhir pekan ini (5/5), tepatnya di sirkuit Jerez, Spanyol. 

Berdasarkan data, Yamaha menjadi pabrikan tersukses di kelas premier dan Valentino Rossi menjadi aktornya. 

Sejak 2001, ia sudah mengantongi 7 kemenangan di sirkuit sepanjang 4,42 km itu. 

Hasil bagus yang diraih di tiga seri pembuka musim ini jadi peluang besar bagi Rossi untuk meraih kemenangan dan 'buka puasa' bagi Yamaha. 

(Baca Juga : Ini Perbedaan Mesin Motor MotoGP Dengan Moto2 dan Moto3 Hingga Top Speed)

"Kami sudah beristirahat cukup panjang setelah tiga seri pembuka dan kini saatnya mengeluarkan semua yang kami punya untuk balapan di Eropa," ujar Rossi. 

"Motor saya berkembang pesat dan makin kompetitif. Mungkin masih ada kekurangan, tetapi cukup untuk bersaing di depan," tambahnya. 

Berbeda dengan Rossi, rekan setimnya, Maverick Vinales malah selalu pesimis saat balapan di Jerez. 

Sejak ia masuk ke Moto2 2014 silam dan sampai 2018, pembalap 24 tahun ini tidak pernah menang atau pun podium lagi di Jerez. 

(Baca Juga : Kelas Moto2 dan Moto3 Akan Pakai Ban Jenis Baru di MotoGP Spanyol)