Hasil FP2 MotoGP Spanyol: Duo Ducati Mendominasi, Valentino Rossi Mulai Membaik

Didit Abdillah - Jumat, 3 Mei 2019 | 20:29 WIB

Ubahan kombinasi ban jadi cara jitu Danilo Petrucci di sesi latihan kedua (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Sesi latihan bebas kedua MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez (3/5) kini didominasi oleh pembalap Mission Winnow Ducati Team. 

Danilo Petrucci menempati peringkat pertama dengan torehan waktu terbaiknya 1:37,909

Ia hanya berselisih 0,097 dari rekan setimnya, Andrea Dovizioso di peringkat kedua. 

Petrucci dan Dovizioso menggunakan kombinasi ban depan kompon medium dan kompon lunak untuk ban belakang. 

Kombinasi ban itu membawanya pada catatan waktu yang lebih baik. 

(Baca Juga : Hasil FP1 Moto2 Spanyol: Jorge Navaro Tercepat, Dimas Ekky Tunjukan Peningkatan)

Saat kedua pembalap Ducati menggunakan ban yang lebih empuk, berbeda dengan Marc Marquez (Repsol Honda Team) yang menggunakan kompon keras untuk kedua bannya. 

Diduga. Marquez mencari data durablitas ban dan mesin pada sesi latihan kali ini. 

Buktinya dengan kombinasi ban tersebut, ia masih konsisten di 1 menit 38 detik koma kecil, meski peringkatnya turun ke posisi empat. 

Dan pada sesi latihan bebas kedua, pemegang tujuh gelar juara dunia itu mencatatkan waktu terbaiknya 1:38,147. 

Marquez bisa saja mencatatkan waktu yang lebih baik namun di dua menit terakhir sesi latihan ada insiden Karel Abraham (Reale Avintia Racing) dan Bradley Smith (Aprilia Gresini Racing Team). 

(Baca Juga : Alex Rins Nilai Motor Suzuki Cocok dengan Karateristik Sirkuit Jerez)