"Ini merupakan berita positif dan rasanya cukup menyenangkan melihat Dani mengendarai motor di Mugello dan mampu mencetak beberapa putaran terbaik," kata Kepala kru KTM, Mike Leitner dilansir OtoRace dari laman resmi MotoGP.
(Baca Juga: Hasil FP2 Moto2 Prancis: Pembalap Afrika Selatan Tercepat, Dimas Ekky Lebih Cepat Satu Detik)
"Hal tersebut menujukkan pemulihan cedera bahunya telah berjalan dengan baik dan dia hampir siap untuk memulai pekerjaan barunya untuk kami," ujar Leitner.
Pedrosa tidak akan berpartisipasi dalam tes pribadi KTM di Jerez minggu ini.
Tapi Dani Pedrosa diharapkan melakukan tes resmi pertamanya untuk KTM pada tes pasca balapan di Barcelona, bulan depan.