Hasil FP2 F1 Monako: Lewis Hamilton Masih Berkuasa, Valtteri Botas Menguntit

Eka Budhiansyah - Jumat, 24 Mei 2019 | 03:30 WIB

Lewis Hamilton masih yang tercepat di FP2 F1 Monako 2019 (Eka Budhiansyah - )

(Baca Juga: Wuihhh...!! Lewis Hamilton Riding Superbike MV Agusta di F1 Monako)

Sesi FP2 ini, lawan Bottas dan Hamilton bukan lagi dari Max Verstappen (Red Bull Racing Honda), melainkan Sebastian Vettel dari Ferrari.

Namun, selisih waktu yang diciptakan Sebastian Vettel ini tergolong jauh dari dua pembalap Mercedes itu.

Vettel hanya mampu meraih best lap 1;11,881 detik atau selisih 0,763 detik.

Sementara, Max Verstappen harus puas turun posisi di urutan 6 dengan waktu terbaik 1;12,052 detik lantaran mengalami masalah teknis kebocoran air di mobil RB15-nya.

Sayangnya, peningkatan yang dilakukan Vettel tidak diikuti rekan setimnya di Ferrari yaitu Charles Leclerc.

Pembalap yang berlaga di 'rumahnya' sendiri itu terlempar ke posisi 10 dengan best lap 1;12,350 detik dan kalah 0,008 detik dari Kimi Raikkonen (Alfa Romeo) di posisi 9.

Setelah sesi FP2 ini, sesi latihan bebas selanjutnya akan dipentas Sabtu (25/5), sebab di hari Jumat, tak akan ada gelaran untuk F1.

Hasil FP2 F1 Monako 2019

Hasil FP2 F1 Monako 2019