Sebastian Vettel Akui Tim Ferrari Tidak Kompetitif Saat Kualifikasi F1 Monako

Nur Pramudito - Minggu, 26 Mei 2019 | 19:00 WIB

Pembalap tim Ferrari, Sebasian Vettel, menyebut jika timnya tidak begitu kompetitif saat kualifikasi F1 Monaco 2019 (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap tim Ferrari, Sebasian Vettel, menyebut jika timnya tidak begitu kompetitif saat kualifikasi F1 Monaco 2019.

Sebastian Vettel hanya berhasil menorehkan waktu putaran tecepat 1 menit 10,947 detik pada sesi kualifikasi yang digelar, Sabtu (25/5/2019).

Dengan hasil itu, maka pembalap asal Jerman tersebut harus puas mengawali balapan dari urutan empat.

Sebastian Vettel mengungkapkan bahwa timnya tidak tampil dengan kompetitif.

(Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Monako: Hamilton Kunci Pole Position, Charles Leclerc Patah Hati)

Vettel mengatakan bahwa dia harus bekerja keras agar ban yang dia pakai mampu menghasilkan kecepatan yang mumpuni.

"Kami berusaha keras agar ban bekerja dengan baik terutama saat sesi kualifikasi 1 (Q1) dan itu berarti saya harus menggunakan set ekstra," kata Vettel dilansir OtoRace dari GP Blog.

Kendati mengalami kesulitan, Vettel mengaku optimis dan akan tampil optimal saat balapan nanti.

"Kami tidak kompetitif seperti yang kami inginkan di kualifikasi, tetapi balapan adalah masalah yang berbeda dan di Monako, apa pun bisa terjadi," ujar Sebastian Vettel.