"Pasti ada beberapa kesalahan karena ada perubahan pendekatan yang terjadi ketika Anda bergabung dengan Ferrari," kata Leclerc dilansir Otorace dari GP BLog.
"Bila dibandingkan dengan musim lalu, Anda jelas bakal mengeluarkan segalanya dari kualifikasi pertama hingga ketiga," sambung Leclerc.
(Baca Juga: Preview F1 Kanada, Kesempatan Sebastian Vettel Akhiri Dominasi Mercedes)
"Namun, bila melihat hasil F1 Azerbaijan, maka tampaknya tidak terlalu penting untuk ngotot sejak kualifikasi kedua karena kami bisa saja melakukan lebih baik di kualifikasi ketiga," pungkas Leclerc.