OtoRace.id - Tidak adanya Kejurnas Sport di tahun ini membuat Yamaha Sunday Race menjadi fokus bagi pembalap Yamaha.
Mereka ingin membuktikan hasil riset dan latihan mereka untuk berprestasi dengan motor Yamaha R25 dan R15.
Pun dengan Wahyu Aji Trilaksana dari Yamaha Yamalube KYB HDS RT yang fokus jadi juara umum.
Wahyu Aji Trilaksana percaya diri untuk jadi juara umum kelas All New Yamaha R15 Pro.
(Baca Juga: M. Faerozi Dipastikan Akan Ikut Suzuka 4 Hours Juli Mendatang)
"Juga ingin membuktikan kalau saya itu juga kompetitif di kancah balap motor sport," ujar Wahyu Aji Trilaksana saat ditemui di seri pertama Yamaha Sunday Race seri pertama di sirkuit Sentul, Jabar (23/6).
"Makanya jadi juara umum bisa jadi target yang wajib dikejar tahun ini," sambung pembalap asal Ajibarang, Jateng itu.
Jika ia berprestasi di Yamaha Sunday Race, maka ada peluang ia akan naik kelas ke AP250 ARRC musim depan.
"Tapi sekarang masih fokus lagi di UB150 dan targetnya tetep jadi juara Asia," tutup Wahyu Aji.
(Baca Juga: Pembalap Moto3 Ini Takjub Ketika Helm NHK Lolos Homologasi FIM di MotoGP)