Hasil FP4 MotoGP Jerman: Maverick Vinales Lengserkan Marquez, Rossi Peningkatan

Eka Budhiansyah - Sabtu, 6 Juli 2019 | 19:27 WIB

Maverick Vinales tercepat di FP4 MotoGP Jerman 2019 (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Hasil latihan bebas keempat alias FP4, seolah menggambarkan betapa seru dan ketatnya gelaran MotoGP Jerman.

Pasalnya, Sabtu Sore (6/7) terjadi pergantian posisi puncak di sesi FP4 ini.

Jika di sesi FP3 Marc Marquez berhasil merebut kembali tahta Raja Sachsenring yang sempat diraih Fabio Quartararo, maka di sesi FP4 ini Marc Marquez kembali harus menyerahkan tahta itu kepada pasukan Yamaha.

Maverick Vinales berhasil mengalahkan waktu tercepat milik Marc Marquez di atas suhu lintasan yang kembali memanas dengan 41 derajat Celcius.

(Baca Juga: Hasil Superpole WSBK Inggris 2019: Tekuk Jonathan Rea, Tom Sykes Raih Pole Position)

Jika Marc Marquez berhasil mencatatkan waktu 1 menit 2,228 detik, maka Maverick Vinales mencetak 1 menit 21,153 detik.

Itu artinya, Maverick Vinales lebih unggul 0,075 detik dari penguasa Sachsenring alias Marc Marquez.

Tidak hanya Vinales yang berhasil memperbaiki waktu tercepat, tetapi duet pembalap Suzuki Ecstar juga memperlihatkan performa terbaiknya.

Alex Rins dan Joan Mir berhasil menempati posisi 3 dan posisi 4 setelah tertinggal 0,229 detik dari Vinales.

(Baca Juga: Ini Enaknya MXGP Palembang! Selesai Balapan Bisa Langsung 'Ritual')