Mobil Keluarga Untuk Balap Reli? Ini Alasan MMKSI Terjunkan Mitsubishi Xpander

Didit Abdillah - Senin, 22 Juli 2019 | 18:00 WIB

Rifat Sungkar (kiri) dan M.Redwan akan membesut Mitsubishi Xpander untuk kompetisi APRC dan Kejurnas Sprint Reli (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Keputusan PT. Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKIS) menerjunkan Mitsubishi Xpander untuk kompetisi reli memang terbilang mengejutkan. 

Pasalnya, Mitsubishi Xpander merupakan mobil MPV yang biasanya digunakan untuk keluarga dan harian saja.

Biasanya Mitsubishi memilik varian Lancer Evolution sebagai salah satu mobil yang dipakai di ajang balap reli.

Tapi kali ini, malah bisa dibilang enggak biasa lantaran menjadikan Xpander sebagai mobil reli yang nantinya bukan cuma dipakai di ajang reli nasional, tapi internasional juga.

(Baca Juga: Wow! Riset Mitsubishi Xpander AP4 Menelan Biaya Miliaran Rupiah)

"Alasannya karena Mitsubishi Xpander itu kan punya tagline 'Drive Your Ambition' jadi kami berambisi untuk membawa Xpander ini ke segala medan," kata Intan Vidiasari Deputy Group Head Planning & Communication MMKSI. 

"Jadi kami ingin menunjukkan kalau mobil kami ini adalah yang terbaik, bukan hanya di perkotaan tapi di medan terjal untuk kompetisi reli," lanjut intan yang juga Principal Team Xpander Rally Team. 

Dengan membentuk Xpander Rally Team, tim pabrikan MMKSI ini akan berkompetisi di ajang Asia Pacific Rally Championship (APRC) dan juga Kejurnas Sprint Reli. 

Mereka mengandalkan Rifat Sungkar sebagai driver dan juga M. Redwan sebagai navigator.