Bautista mengajak Valentino Rossi pindah ke WSBK di mana ajang tersebut mempunyai tekanan yang tidak terlalu besar seperti pada MotoGP.
"Saya mendorong Valentino Rossi untuk datang ke kompetisi WSBK di mana ajang ini mempunyai atmosfir yang lebih santai," kata Alvaro Bautista dilansir OtoRace.id dari corsedimoto.
(Baca Juga: Ducati Tidak Akan Ajukan Lagi Proposal Perpanjangan Kontrak ke Alvaro Bautista)
"Saya juga akan senang ketika mempunyai pembalap bagus dan mampu bersaing untuk meraih kemenangan, dan mempunyai deretan prestasi," lanjut Bautista.
Mengenai penuruan performa yang sedang dialami oleh Valentino Rossi, Bautista yang kini membalap untuk tim Ducati tak bisa memberikan komentar terlalu jauh.
"Dari luar sulit untuk berkomentar, kami tidak tahu bagaimana rasa dan juga masalahnya dengan motor serta dengan timnya," ujar Bautista.
"Hanya Valentino Rossi sendiri yang tahu alasan dan masalah yang membuatnya menjadi tidak kompetitif," Pungkas Alvaro Bautista.