Begini Proses dan Waktu yang Dibutuhkan Agar Mitsubishi Xpander AP4 Lolos Homologasi

Didit Abdillah - Selasa, 20 Agustus 2019 | 12:00 WIB

Rifat Sungkar (kiri) dan M.Redwan akan membesut Mitsubishi Xpander untuk kompetisi APRC dan Kejurnas Sprint Reli (Didit Abdillah - )

(Baca Juga: Kilas Balik, Kenapa Dulu Valentino Rossi Tinggalkan Honda Pas Lagi Sayang-sayangnya?)

Bisa saja FIA mengembalikan ke pihak pengaju homologasi agar dikoreksi sehingga lebih benar dan memenuhi persyaratan. 

Ini lah yang memakan waktu lama, agar semua faktor keamanan dapat terpenuhi. 

“Proses homologasi itu paling lama 6 bulan karena pasti bolak-balik dari FIA ke pihak pengaju homologasi," kata Jeffrey JP, Sekjen IMI Pusat. 

"Mereka juga akan melihat ketersedian aftermarket suku cadangnya juga kalau sudah diberikan persetujuan. Jadi memang akan makan waktu kalau Rifat dan Xpander AP4 miliknya kalau ingin lolos homologasi,” lanjutnya. 

(Baca Juga: Waspada Hujan Lebat Lagi, Begini Prakiraan Cuaca MotoGP Inggris)

Jeffrey JP juga menyebutkan kalau dibutuhkan dana untuk lolos homologasi FIA tersebut.

Namun ia tidak mengetahui nominal pasti yang harus dikeluarkan. Pasalnya setiap FIA akan memberikan nominal uang yang berbeda jika untuk beberapa region di seluruh dunia. 

Riset Mitsubishi Xpander AP4 akan terus dilakukan di Selandia Baru sampai mobilnya memenuhi syarat dan berkompetisi lagi di sana. 

Setelah selesai diriset, Rifat dan M.Redwan baru akan serius berkompetisi di Kejurnas Reli dan juga APRC tahun depan.