Ssttt.. Ada Rencana Pembangunan Sirkuit Balap Motor dan Motocross di DKI Jakarta

Didit Abdillah - Selasa, 3 September 2019 | 15:58 WIB

Ilustrasi balap motor (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Hari ini (3/9) di Balai Kota Jakarta, IMI Pusat melakukan pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Mereka membicarakan masalah olahraga bermotor di Jakarta dan sarananya.

Di daerah Jakarta Utara, dekat Ancol ada lahan reklamasi seluas 35 hektare.

Namun dalam waktu dekat lahan tersebut akan dibangun untuk sirkuit Sprint Reli, Speed Off-road, dan Motocross.

(Baca Juga: WAWANCARA EKSKLUSIF. Unsur Pariwisata Harus Jadi Elemen Utama Formula E Jakarta 2020)

Yap! Untuk saat ini, baru sebatas pembicaraan untuk kategori balap off-road dahulu.

Baik itu untuk kategori roda dua, maupun roda empat.

Namun, tentunya ada alasan mengapa kategori balap jenis off-road dahulu yang dikejar.

"Kalau balapan di tanah kan membangunnya lebih mudah. Yang penting tergerak dulu aktivitasnya," ujar Sadikin Aksa, Ketua IMI Pusat kepada OtoRace.id yang juga datang dipertemuan tersebut.