OtoRace.id - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli mengaku terkesan dengan penampilan gemilang yang ditunjukkan oleh rekan setimnya sendiri, Fabio Quartararo.
Penampilan apik Quartararo lantas memecut Morbidelli untuk bisa menyamai levelnya.
Quartararo memang menjadi salah satu pembalap yang tampil paling mengejutkan di MotoGP musim ini.
Rookie berkebangsaan Prancis tersebut sudah sukses tiga kali merebut pole position dan empat kali naik ke podium.
Penampilan terakhirnya di MotoGP San Marino juga sukses membuat banyak pihak berdecak kagum.
(Baca Juga: Motivasi Kemenangan Marc Marquez di MotoGP San Marino 2019 Dibantah Valentino Rossi)
Quartararo hampir saja memenangi balapan apabila tidak disalip oleh pembalap Repsol, Marc Marquez pada putaran terakhir.
Melihat performa Quartararo yang semakin bagus, Morbidelli tentu enggan untuk tinggal diam.
Morbidelli ingin untuk bisa mengejar performa Quartararo.
Meski sulit, Morbidelli akan tetap mencoba sebisa mungkin dan memunculkan namanya di persaingan papan atas.