Balap Time Attack di Stadion GBK Mendapatkan Teguran Dari Kemenpora

Didit Abdillah - Minggu, 22 September 2019 | 12:16 WIB

Soal dan obstacle untuk GBK Time Attack Challenge (Didit Abdillah - )

(Baca Juga: Breaking News! Pol Espargaro Absen Balapan MotoGP Aragon Usai Crash Parah di FP4)

Lalu yang menjadi perhatian adalah izin yang didapatkan pihak penyelenggara untuk menggelar ajang tersebut. 

Setelah disebutkan hanya berupa uji coba atau trial, ternyata juga belum mendapatkan izin dari pihak PP IMI dan juga IMI DKI Jakarta. 

"Pas saya hubungi Mas Sadikin Aksa (Ketum IMI) ternyata baik IMI Pusat dan IMI DKI tidak pernah memberikan rekomendasi atau izin penyelenggaraan," Gatot menjelaskan. 

Pihak Kemenpora akan melakukan teguran kepada pihak penyelenggara GBK Time Attack Challenge untuk memindahkan lokasi acaranya. 

Pasalnya, GBK lebih dipusatkan untuk kegiatan olahraga non-otomotif, khususnya area lingkar GBK. 

(Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Singapura: Ferrari Tercepat! Charles Leclerc Raih Pole Position Kelimanya Musim Ini)

"Kegiatan olahraga  sangat didukung oleh Kemenpora, cuma ada lokasi khusus, misalnya di (sirkuit) Sentul," pungkas pria berkacamata itu. 

Karena pro dan kontra ini, ada kemungkinan kalau GBK Time Attack Challenge tidak akan digelar pada awal Oktober. 

Pihak penyelenggara beserta IMI dikabarkan akan melakukan konfrensi pers untuk meluruskan masalah ini. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Usai bertarung dengan Marquez di MotoGP San Marino minggu lalu, Quartararo mengaku sapat banyak pelajaran . Berita selengkapnya klik otorace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #rins42 #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #pedrosa

A post shared by Otorace.id (@otorace.id) on