Petronas Yamaha Akan Incar Kemenangan di Empat Seri Terakhir MotoGP

Nur Pramudito - Minggu, 13 Oktober 2019 | 18:00 WIB

Petronas Yamaha SRT masih menyimpan tekad besar untuk bisa merebut kemenangan perdana di empat seri terakhir MotoGP musim ini (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Petronas Yamaha SRT masih menyimpan tekad besar untuk bisa merebut kemenangan perdananya di musim ini.

Mereka berharap Fabio Quartararo ataupun Franco Morbidelli bisa memetik kemenangan di empat seri yang tersisa.

Petronas Yamaha SRT memang menunjukkan performa impresif musim ini dengan tampil sebagai tim satelit terbaik.

Kedua pembalapnya, Quartararo dan Morbidelli juga mampu memberikan perlawanan sengit ke tim-tim papan atas lainnya.

(Baca Juga: Ingin Lupakan Kegagalan Raih Gelar Juara, Andrea Dovizioso Pilih Fokus Untuk Musim Depan)

Quartararo sendiri bahkan hampir saja meraih kemenangan di MotoGP San Marino dan MotoGP Thailand lalu.

Namun sayang, usaha keras Quartararo harus kandas dari tangan Marc Marquez.

Meski gagal, Petronas Yamaha rupanya masih belum menyerah mengincar kemenangan perdana di musim ini.

Razlan Razali sebagai bos dan Wilco Zeelenberg selaku tim Manajer Petronas Yamaha SRT berharap performa mereka bisa terus meningkat di empat seri tersisa.

(Baca Juga: Maverik Vinales Akui Ingin Pelajari Gaya Balap Fabio Quartararo)

"Fokus kami tetap tidak berubah. Kami akan berusaha keras untuk mendapatkan kemenangan pertama di MotoGP yang sudah begitu dekat," ucap Razali dilansir OtoRace.id dari Speedweek.

“Kami sangat bangga dengan tim ini karena di awal tahun kami tidak pernah berpikir dapat memimpin balapan selama 25 putaran," sambung Razali.

"Finis kedua dan keenam di Thailand berarti kami mengumpulkan banyak poin yang berharga. Semoga kami bisa membawa momentum ini hingga akhir tahun," pungkas Razali.