Ini Kata Bos Honda Indonesia Ketika Andi Gilang Balap Moto2 2020 Menggantikan Dimas Ekky Pratama

Eka Budhiansyah - Kamis, 7 November 2019 | 18:15 WIB

Andi Gilang ketika berlaga di MotoGP San Marino 2019 ketika menggantikan Dimas Ekky Pratama yang masih dalam proses pemulihan cedera (Eka Budhiansyah - )

(Baca Juga: BREAKING NEWS: Resmi! Andi Gilang Gabung Honda Team Asia Moto2 2020 Gantikan Dimas Ekky)

Motor Plus/ Eka
Thomas Wijaya. Menaruh harapan untuk Andi Gilang di Moto2 2020 ketika bergabung di tim Idemitsu Honda Team Asia

Dengan terjunnya Andi Gilang di kancah Moto2 World GP, setidaknya dua pembalap binaan AHM sudah merasakan (Dimas) dan akan merasakan ketatnya pertarungan di kancah balap motor tertinggi di dunia.

"Kami harap hal ini dapat menginspirasi pebalap-pebalap muda maupun siswa didik Astra Honda Racing School untuk terus semangat dan pantang menyerah memperjuangkan mimpinya," tutup Thomas.

Andi Gilang pernah merasakan memacu motor Moto2 2019 ini ketika menggantikan Dimas Ekky Pratama yang tengah penyembuhan cedera akibat crash parah di Moto2 Belanda Juli lalu.

Andi Gilang yang berlaga di Moto2 San Marino 2019 pun berhasil finish di posisi 24 ketika itu.

"Mohon doanya, semoga saya bisa mempersembahkan prestasi di ajang Moto2 2020 nanti," ungkap Gilang yang dihubungi OtoRace.id.

Semangat!

(Baca Juga: Debut di Moto2 San Marino 2019, Begini Pengakuan Andi Gilang)