Jorge Lorenzo Jadi Test Rider Yamaha? Begini Respon Valentino Rossi

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 15 November 2019 | 17:55 WIB

Valentino Rossi (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - Juara dunia 5 kali, Jorge Lorenzo, resmi mengumumkan keputusan pensiun setelah MotoGP 2019 berakhir.

Banyak yang bertanya bagaimana kelanjutan karir Jorge Lorenzo setelah tidak balapan di MotoGP lagi.

Ada yang berspekulasi, Jorge Lorenzo bisa mengisi waktunya dengan jadi test rider Yamaha.

Hal yang mirip terjadi ke mantan pembalap Repsol Honda sebelumnya, Dani Pedrosa, yang jadi test rider KTM usai pensiun.

(Baca Juga: Bos MotoGP, Carmelo Ezpeleta Berikan Apresiasi Atas Pensiunnya Jorge Lorenzo)

Lorenzo akan jadi test rider luar biasa di atas YZR-M1, mengingat prestasinya dengan Yamaha dulu.

Apalagi Yamaha sekarang tidak punya test rider di tim tes Eropa.

Valentino Rossi ternyata tidak menampik Lorenzo akan jadi test rider yang hebat buat Yamaha.

"Lorenzo jadi test rider Yamaha? Bisa saja!," kata Rossi dilansir OtoRace.id dari Paddock-GP.com.

(Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Valencia: Fabio Quartararo Melesat Cepat, Valentino Rossi Crash)

"Aku harus bilang kebenarannya. Jika Lorenzo kembali ke M1, dia akan kuat, kami butuh banyak pembalap tes seperti dia," sambungnya.

Tapi, ada masalah besar yang menghalangi Lorenzo jadi test rider Yamaha.

Masalahnya adalah uang, yang mana pembalap sekelas Lorenzo tetap bernilai banyak jika dikontrak untuk jadi test rider.

"Masalahnya, Jorge bayarannya uang banyak, dan itu sangat sulit untuk Yamaha," sambungnya.

"Aku akan senang punya dia sebagai test rider, dia sangat cepat dan dia bisa saja menolong kami," jelasnya.