Aleix Espargaro Sebut Kedatangan Massimo Rivola Membawa Dampak Positif Bagi Aprilia

Nur Pramudito - Selasa, 18 Februari 2020 | 15:37 WIB

Aleix Espargaro sebut kedatangan Massimo Rivola membawa dampak positif bagi kemajuan tim Aprilia di MotoGP (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, begitu bersyukur timnya bisa mendatangkan sosok cerdas dalam diri Massimo Rivola.

Baginya, Rivola sukses membawa inovasi baru yang tidak terpikirkan banyak orang.

Inovasi tersebut juga berguna untuk memajukan nama Aprilia agar semakin dikenal sebagai tim pabrikan yang patut diperhitungkan.

Massimo Rivola sendiri sejatinya merupakan sosok yang aktif berkiprah bersama Ferrari di ajang F1 sebelum bergabung dengan Aprilia.

(Baca Juga: Tak Pakai Lama! Jorge Lorenzo Langsung Balas Sindir Johann Zarco Pedas)

Namun, Rivola berani keluar dari zona nyaman dan tertarik dengan jabatan tinggi yang diberikan oleh Aprilia.

Dalam perjalanan di musim 2019 lalu, kiprah Rivola memang masih belum bisa terlihat secara instan.

Namun, beberapa inovasinya sudah berhasil membuat motor terasa lebih nyaman saat ditunggangi.

Hal tersebut dibuktikan sendiri oleh Aleix Espargaro ketika menjajal motor Aprilia versi 2020 pada tes MotoGP Malaysia lalu.

(Baca Juga: Johann Zarco Bilang Jorge Lorenzo Mata Duitan)

Dari segi kecepatan dan aspek penting lain, motor Aprilia dianggap sudah mengalami kemajuan yang begitu signifikan.

"Rivola datang sepenuhnya dari dunia lain, tetapi dia adalah orang yang sangat cerdas dan dia meningkatkan setiap bidang, sampai dia membuat kami bekerja sebagai tim besar," kata Aleix Espargaro dilansir OtoRace.id dari Crash.

"Di masa lalu, Aprilia selalu menjadi merek besar, tetapi bekerja seperti tim kecil. Ini adalah kesalahan," ucap Aleix.

"Sekarang setiap area tim telah meningkat dan berkembang. Kami memiliki lebih banyak teknisi, beberapa dari F1 dengan ide-ide baru," jelas kakak Pol Espargaro ini.

"F1 sama sekali berbeda, tetapi dalam hal teknologi saya pikir F1 lebih maju daripada MotoGP," pungkas Aleix.

(Baca Juga: Aleix Espargaro, Pembalap Paling Bahagia Pada Tes Sepang)