Meski Dibatalkan, Kalian Harus Tahu Siapa Pembalap Paling Sering Menang di MotoGP Qatar

Didit Abdillah - Jumat, 6 Maret 2020 | 11:20 WIB

Valentino Rossi raih empat kemenangan di MotoGP Qatar (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - MotoGP Qatar di sirkuit Losail akhir pekan ini (6-8/3) tidak akan diselenggarakan. 

Hal tersebut karena pelarangan penerbangan dari Jepang dan Italia untuk masuk ke Qatar. 

Alhasil kelas tertinggi tidak diselenggarakan, meski kelas Moto3 dan Moto2 tetap akan menggelar seri pembukanya di Qatar. 

Namun meski dibatalkan, MotoGP Qatar sejak tahun ke tahun terus menyuguhkan persaingan yang ketat. 

(Baca Juga: BREAKING NEWS: Jorge Lorenzo Resmi Kembali Balapan di MotoGP Catalunya)

Bahkan dahulu dikenal dengan mitos siapa yang menjadi pemenang di Qatar, maka akan menjadi juara dunia di musim tersebut. 

Lalu siapakah pembalap dengan jumlah kemenangan di MotoGP Qatar?

Valentino Rossi masih memegang takhta tersebut, dia terhitung empat kali menang di MotoGP Qatar pada musim 2005,2006,2010, dan 2015. 

Sebenarnya, Casey Stoner pun juga meraih empat kemenangan di MotoGP Qatar, meski keikutsertaannya terhenti di akhir 2012, sehingga jumlah point yang dimiliki Valentino Rossi lebih banyak.