Balapan Belum Jelas Kapan Mulainya, 4 Pabrikan Lakukan Tes Lagi di Sirkuit Jerez

Rezki Alif Pambudi - Senin, 9 Maret 2020 | 07:00 WIB

Circuito de Jerez-Angel Nieto, Spanyol (Rezki Alif Pambudi - )

OtoRace.id - Dibatalkannya balapan kelas premier Qatar dan diundurnya seri Thailand karena virus Corona memang bikin pusing banyak orang di MotoGP.

Tapi, bukan berarti tidak ada yang bisa dimanfaatkan karena hal tersebut.

Karena balapan yang belum kunjung dimulai, mesin belum disegel untuk regulasi 'engine freezing', begitu juga part aerodinamika.

Artinya, tiap pabrikan khususnya yang tidak punya hak konsesi masih bisa melakukan pengembangan lagi.

Kesempatan ini dimanfaatkan 4 pabrikan, Honda, Suzuki, KTM, dan Aprilia yang pergi ke sirkuit Jerez, Spanyol.

(Baca Juga: Jalani Seri Perdana Bersama Federal Oil Gresini Moto2, Ini Kata Mantan Murid Valentino Rossi di Moto2 Qatar 2020)

Keempat pabrikan tersebut mengadakan tes privat pada 18-20 Maret 2020 di sirkuit Jerez.

KTM dan Aprilia memaksimalkan tes tersebut dengan menampilkan pembalap regulernya untuk mendukung pembalap tesnya.

Selain itu, KTM dan Aprilia juga membawa tim satelitnya pada tes tersebut.

Sementara Honda dan Suzuki yang tidak mendapat hak konsesi hanya bisa memakai Stefan Bradl (HRC) dan Sylvain Guintoli (Suzuki).