OtoRace.id - Pembalap tim Ferrari, Sebastian Vettel, merasa begitu antusias menatap balapan perdana di F1 Australia.
Sebastian Vettel menyebut jika balapan di Negeri Kanguru selalu menjadi sesuatu yang menyenangkan.
Sebagai pembalap F1, Vettel harus bersyukur karena balapan perdana di F1 Australia tetap digelar sesuai dengan rencana awal.
Dengan persiapan matang yang sudah dilakukannya pada tes pramusim, Vettel lantas merasa yakin bisa menunjukkan performa yang lebih baik.
(Baca Juga: Sempat Banyak Larangan, Kini Pembalap F1 Bebas Desain Helmnya Sepanjang F1 2020)
Rekan setim Charles Leclerc ini merasa jika mobil SF1000 sudah mengalami peningkatan yang cukup signifikan.
Dengan bantuan dari mobil yang lebih baik, Vettel merasa optimistis bisa meraih hasil yang memuaskan nantinya.
"Perlombaan pertama musim ini selalu istimewa," ucap Vettel dilansir OtoRace.id dari gpblog.