Wow! Sirkuit Assen Pilih Tidak Gelar MotoGP Belanda 2020 Ketimbang Pentas Tanpa Penonton

Eka Budhiansyah - Selasa, 21 April 2020 | 18:05 WIB

Sirkuit Assen untuk MotoGP Belanda selalu dipenuhi penonton (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Kabar mengejutkan datang dari pengelola sirkuit Assen yang sedianya menggelar MotoGP Belanda.

Dilansir dari GPOne.com, sirkuit Assen lebih baik melewati atau tidak mementas MotoGP 2020 ketimbang menggelar balap namun tanpa penonton.

Memang, sejatinya Dorna Sports sedang merencanakan alternatif atau solusi untuk menggelar MotoGP 2020 meski saat ini tengah dilanda pandemi virus Corona.

Dorna Sport selaku promotor MotoGP merencanakan event tetap dipentas mulai akhir Juli, namun tanpa hadirnya penonton serta pengurangan jumlah personil di tiap tim dan panitia.

Baca Juga: Kabar Baik, CEO Dorna Siap Menggelar MotoGP 2020 di Bulan Juli, Metode Ini Yang Akan Dilakukan

Namun lagi-lagi, pengelola sirkuit Assen tidak menyetujui rencana gelaran tanpa penonton.

"Balap ini telah berlangsung hampir 100 tahun dan memiliki dukungan keuangan yang bagus, karena jalannya balap selalu sukses. Jadi, tidak masalah jika kami melewati (balap MotoGP) setahun," ungkap Jos Vaessen dilansir OtoRace.id dari GPOne.com.

Tetapi, manajemen sirkuit Assen juga tidak putus asa begitu saja untuk tidak menggelar MotoGP tahun ini.

"Kami tidak percaya itu memungkinkan bisa mengatur event balap dengan 100 ribu orang (penonton)," ungkap Jos Vaessen jika MotoGP tetap digelar sesuai jadwal di bulan Juni.