Bagi Valentino Rossi, Balapan Motor Jauh Lebih Sulit Ketimbang Mobil

Nur Pramudito - Senin, 11 Mei 2020 | 18:30 WIB

Valentino Rossi secara terang-terangan menjelaskan jika balapan motor memiliki tingkatan yang lebih sulit dibandingkan balapan mobil (Nur Pramudito - )

OtoRace.id  - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi secara terang-terangan menjelaskan jika balapan motor memiliki tingkatan yang lebih sulit dibandingkan balapan mobil.

Ketika membalap menggunakan motor, seorang pembalap harus bisa mengatur posisi duduknya dengan ideal.

Tidak bisa dipungkiri jika Rossi merupakan satu sosok yang begitu bergairah akan dunia balap.

Tidak hanya urusan balap motor, Rossi juga tertarik mengikuti beberapa kompetisi balap mobil.

 Baca Juga: Tinggal Menunggu Waktu, Begini Livery Yamaha YZR-M1 Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT?

Beberapa waktu lalu, Rossi bahkan bertukar kendaraan dengan Lewis Hamilton.

Berbekal pengalaman balapnya yang berbeda-beda, Rossi dapat menyimpulkan jika balapan motor masih lebih sulit dibandingkan dengan balapan mobil.

Satu hal yang membuat balapan motor jauh lebih sukar adalah posisi badan di atas motor.

Ketika menyetir mobil, posisi duduk akan terus sama hingga menginjak garis finish.