Dilirik Pabrikan Ducati, Enea Bastianini Belum Kepikiran Untuk Naik ke MotoGP

Nur Pramudito - Jumat, 15 Mei 2020 | 19:30 WIB

Dilirik pabrikan Ducati, Ena Bastianini belum kepikiran untuk naik ke MotoGP dan ingin musim 2020 segera dimulai kembali (Nur Pramudito - )

OtoRace.id - Pembalap Italtrans Racing Moto2, Enea Bastianini, menanggapi soal ketertarikan Ducati terhadap dirinya.

Sebelumnya, Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti sempat menyebut bahwa Enea Bastianini merupakan pembalap yang sudah lama ia amati.

Sebagai rider Italia, tentunya Bastianini menjadi pembalap yang lebih dicermati oleh Ducati.

Namun, Ciabatti menegaskan bahwa pihaknya kemungkinan besar takkan menggaet Enea Bastianini setidaknya sampai 2022 mendatang.

Baca Juga: Batal Latihan di Misano, Valentino Rossi Dilarang Masuk ke Austria

"Saya rasa Ducati bakal cocok dengan gaya balap saya, mengingat saya suka mengerem secara agresif," kata Bastianini dilansir OtoRace.id dari GPOne.com.

"Saya tak takut menjalani debut dengan Ducati, meski sulit melihat performa saya sebelum mengendarai motornya," ungkap Bastianini.

Bastianini juga meyakini bahwa Ducati bakal mendukung gaya balapnya yang agresif ketimbang Suzuki dan Yamaha yang tenaga mesinnya lebih halus.

"Yamaha dan Suzuki mungkin lebih ramah, sedangkan Honda hanya bisa dikendarai Marc Marquez," imbuhnya.