Pembalap Kawasaki Juara Dunia WSBK Lima Kali Ini Tantang Marc Marquez Pakai CBR1000RR-R di Sirkuit Barcelona

Eka Budhiansyah - Sabtu, 23 Mei 2020 | 17:05 WIB

Jonathan Rea siap meladeni Marc Marquez ketika memacu Honda CBR1000RR-R (Eka Budhiansyah - )

OtoRace.id - Jonathan Rea, pembalap Kawasaki di WSBK, seolah melontarkan sebuah tantangan bagi Marc Marquez dengan komentarnya.

Saat ini, Jonathan Rea merupakan menjadi pembalap Kawasaki Racing Team WorldSBK yang meraih gelar juara dunia 5 kali secara beruntun.

Dominasi Rea di WSBK (World Superbike), tak ubahnya Marc Marquez yang sudah meraih gelar juara dunia MotoGP 6 kali hingga tahun lalu.

Namun, tak sedikit anggapan di luar sana yang membandingkan siapa yang lebih hebat antara Jonathan Rea dan Marquez?

Baca Juga: Juara Dunia WSBK, Jonathan Rea Blak-blakan Ditawarkan Repsol Honda Untuk MotoGP 2019

Todocircuito
Jonathan Rea ketika menjadi pembalap wildcard Repsol Honda di MotoGP tahun 2012

Menanggapi anggapan tersebut, pembalap asal Irlandia Utara ini punya pendapat tersendiri.

"Aku menganggap Marc sebagai salah satu pembalap terkuat di dunia, tetapi tidaklah yang paling kuat," ucap Rea dilansir OtoRace.id dari Motosan.es.

Maksudnya Rea jelas dong, dengan ucapan salah satu pembalap? Sehingga, tentu ada pembalap terkuat lainnya.

Maka itu, untuk membuktikan siapa pembalap yang terkuat di balap motor, pembalap 33 tahun ini punya keinginan unik.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Sebut Valentino Rossi Melemah Karena Terlalu Lama Dengan Yamaha

Keinginan unik dari Rea untuk Marquez adalah membalap dengan motor WSBK di sirkuit secara bersama-sama.

"Akan sangat menarik melihatnya di lintasan melawan kami dengan Honda CBR1000RR-R baru," bilang rekan setim Alex Lowes ini.

"Mungkin di lintasan seperti sirkuit Barcelona," tambah Jonathan Rea yang memacu Kawasaki ZX-10RR.

Wah, menarik tuh idenya Rea untuk membuktikan siapa yang terbaik diantara mereka.

Honda
Marc Marquez dengan Honda CBR1000RR-R Fireblade SP

Baca Juga: Maverick Vinales Akui Dirinya Iri Terhadap Marc Marquez Karena Hal Ini

Apalagi Marc Marquez pun sempat menjajal Honda CBR1000RR-R ketika diluncurkan tahun lalu.

Nah, tetapi setelah pakai motor WSBK, duelnya gantian pakai motor MotoGP ya!

Hehehe...

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

WAAHH.. Marquez mewaspadai jika Quartararo bisa merebut gelar juara dunia MotoGP 2020..!! - Simak berita seputar balap di website OtoRace.id (klik link di bio) - #motogp #worldchampion #valentinorossi #vr46 #rossifumi #marcmarquez #marcmarquez93 #jorgelorenzo #jorgelorenzo99 #andreadovizioso #desmodovi #alexrins #yamaha #honda #suzuki #monsterenergy #redbull #oneheart #semakindidepan #missionwinnow #danilopetrucci #danipedrosa #motorplus #gridoto #otorace #otoraceid #stayathome #dirumahaja #berbagicerita #ngopreksantuy

Sebuah kiriman dibagikan oleh Otorace (@otorace.1d) pada