Waduh, KTM Kesulitan Bawa Brad Binder Dari Afrika Selatan ke Eropa

Didit Abdillah - Selasa, 26 Mei 2020 | 20:00 WIB

Brad Binder terjebak di Afrika Selatan menjelang seri perdana MotoGP (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Seri perdana MotoGP direncanakan akan digelar pada (19/7) mendatang di sirkuit Jerez, Spanyol. 

Rencana ini besar kemungkinan akan terlaksana dengan metode tidak ada penonton yang diperbolehkan menonton langsung. 

Namun masalah datang dari kubu Red Bull KTM Factory Racing mengenai salah satu pembalapnya, yaitu Brad Binder

Hal ini karena Brad Binder yang berasal dari Afrika Selatan kesulitan untuk kembali ke Eropa. 

Baca Juga: Intip Koleksi Nissan Silvia S15 Ziko Harnadi. Dari Spek Harian, Drfiting, bahkan Remote Control!

"Kami mengira bisa membawa penerbangannya dan masuk ke Eropa dengan transit di Qatar," ucap Pit Beirer, Pimpinan Tim Red Bull KTM Factory Racing. 

"Tetapi kami tidak terlalu buru-buru, sebab kami masih berharap di akhir Mei pintu Eropa dari Austria atau Spanyol bisa terbuka," sambungnya dilansir dari Paddock GP. 

Kesulitan ini karena banyak negara-negara besar di Eropa, bahkan negara besar di Asia seperti Qatar dan Abu Dhabi menutup sementara penerbangan dari benua Afrika. 

Sebab kasus covid-19 di sana terbilang cukup besar dan cukup sulit untuk ditangani. 

Baca Juga: Wow Banget! Wing F1 Toro Rosso Milik Sean Gelael Dibeli Raffi Ahmad, Harganya Bikin Melintir!