BREAKING NEWS: Pembalap Legendaris Indonesia Sidarto S.A Tutup Usia

Didit Abdillah - Sabtu, 6 Juni 2020 | 16:31 WIB

Sidarto SA semasa hidupnya adalah pembalap mobil dan motor yang berbakat (Didit Abdillah - )

OtoRace.id - Kabar duka datang dari kancah balap nasional, pembalap legendaris Indonesia, Sidarto Sastro Atmodjo meninggal dunia hari ini (6/6). 

Sidarto SA meninggal di RS Persahabatan Jakarta pada pukul 12.18 WIB, ia dikabarkan meninggal karena sakit yang lama dideritanya. 

Semasa hidupnya, Sidarto SA merupakan pembalap yang punya peran besar dalam mengembangkan balap di Indonesia. 

Ia dikenal dalam berbagai ajang balap, seperti balap motor, balap turing, reli, dan gokart. 

Baca Juga: Adik Valentino Rossi Sebut Akan Menarik Melihat Marc Marquez Pakai Motor Selain Honda

Istimewa
Sidarto SA juga pernah berlomba di sirkuit Zandvoort, Belanda

Sepak terjangnya memang tak setengah-setengah. Semasa sirkuit Ancol masih ada, Sidarto pernah berlomba menggunakan Honda GL100. 

Tak cuma di nasional, Sidarto SA juga pernah berlomba di sirkuit Zandvoort, Belanda kelas GP500 pada era 70-an. 

Bukan GP500 yang sekarang MotoGP, melainkan kelas GP500 kancah Eropa. 

Bahkan ia dan sang kakak, Sarsito SA pun direkrut tim asal Belanda, Meneer Bant. 

Baca Juga: Wah Galang Hendra Kembali Balapan, Ikut 'Drag Bike' Pakai Sepeda!